Minggu, 19 Februari 2017

Banyak Peluang Baru Dunia Kewirausahaan Di Era Sosial Media

Di negara kita jumlah wirausaha masih tertinggal jauh dibandingkan dengan beberapa negeri tetangga. Presiden Joko widodo, saat membuka Jambore Himpunan Pengusaha Muda Indonesia di Bandung tahun lalu, sempat mengatakan: Indonesia membutuhkan 5,8 juta pengusaha muda baru apabila ingin memenangkan kompetisi di era pasar tunggal Masyarakat Ekonomi Asean.
Hasil gambar untuk Masyarakat Ekonomi Asean jokowi

Berbicara tentang dunia kewirausahaan tentu tak bisa lepas dari modal. Modal merupakan salah satu bagian terpenting yang harus dimiliki oleh setiap orang yang ingin menjalankan segala sesuatu aktivitas termasuk untuk membangun dunia kewirausahaan.
Jika kita membahas modal tentu yang pertama kali terlintas oleh pikiran kita adalah dana. Padahal dana hanyalah salah satu dari beberapa modal yang dibutuhkan dalam suatu usaha agar kita bisa jadi mandiri untuk mempunyai penghasilan dalam memenuhi kebutuhan kita setiap waktu
Pernahkah terpikirkan, ketika membaca tulisan ini, ini juga bisa merupakan modal awal untuk di jadikan salah satu bagian dari modal pengetahuan guna mulai mencoba membuka jalan atau rintisan usaha. Ketika kita membaca tulisan ini, artinya kita sudah punya beberapa modal antara lain:
- Kita memiliki kemampuan membaca
- Kita memiliki alat komunikasi yang bisa di jadikan sebagai alat untuk mendapatkan dan menyebarkan informasi
- Kita berarti masih memiliki nafas dan indra penglihatan serta kemampuan mencerna apa yang tertulis
Tiga hal tersebut merupakan modal yang besar bukan, ? Dan itu kita miliki sebagai anugerah besar dari Tuhan, yang tak bisa diukur dengan besaran nominal dana.
Nah dengan modal sekecil ini mari kita mulai berpikir, kira kira usaha apa yang bisa kita rintis untuk jadi mandiri. Catatan yang ada dan kita baca di sini, bukan kah merupakan salah satu cara menyebarkan informasi. Penyebaran informasi tentang usaha yang nantinya kita lakukan, harus nya menjadi modal yang sangat menunjang guna mempermudah kita menemukan pasar atau pengguna barang dan jasa, dari usaha yang yang kita jalankan. Banyak diantara para wirausahawan, perlahan tenggelam di karenakan tidak menguasai informasi dan teknologi yang terus berkembang.
Hasil gambar untuk tenggelam di sosial media
Yang tenggelam dan hilang, penyebabnya seringkali tertinggal dan kalah dalam persaingan dengan para pelaku usaha baru, yang lebih akrab dengan dunia teknologi dan informasi. Mirisnya terkadang, para pendatang baru yang berkecimpung dalam bidang usaha yang sama tersebut, terkadang memiliki keterbatasan modal dan hanya mengandalkan daya yang lebih kecil, namun semangat dan modifikasi para pemain baru ini, cenderung lebih kreatif dan penuh inovasi.
Gambar terkait
Perkembangan dunia sosial media dalam dekade terakhir ini sudah banyak memperlihatkan kepada banyak pelajaran berharga kepada kita. Tak sedikit perusahaan lokal hingga ke perusahaan ternama kelas dunia yang tenggelam dalam persaingan memperebutkan pasar, hanya di karenakan abai dalam mengikuti perkembangan teknologi dan informasi.
Melihat hal tersebut, bukankah kita bisa melihat suatu peluang di sini?,,,... Dengan membaca ini berarti secara tidak langsung kita telah mempelajari dunia blogger dan tindak tanduknya dalam memberikan pengaruh terhadap naik turunnya tingkat kepopuleran suatu persoalan.
Hal tersebut bila kita jeli melihat, bukan kah bisa di jadikan sarana atau jalan baru, bagi kebuntuan tentang wirausaha jenis apa? yang akan kita rintis. Apalagi bila kita selalu terbentur dengan persoalan dana ketika memikirkan tentang wiraswasta. Kebuntuan mengahadapi persoalan dana memang acapkali terjadi kepada hampir semua kita.
Seringkali kita hanya terpaku pada hal tersebut. Banyak nasihat bijak telah kita baca, kita cenderung hanya melihat satu jendela yang tertutup
Hasil gambar untuk windows happy life
dan sering mengabaikan banyak jendela yang lainnya terbuka lebar.
Hasil gambar untuk windows happy life open
Sementara tulisan singkat tentang peluang kewirausahaan ini di tulis secara garis besar saja. Agar para pembaca semua menjadi lebih aktif menggunakan daya imajinasinya dalam memaknai setiap kata dan kalimat yang terketik.
Dalam tulisan yang kita baca ini mungkin ada ilmu tersembunyi juga mungkin sekedar imajinasi karena semua ditulis hanya sekedar menghiasi. Hanya turut meramaikan pendapat tentang cerita dan perhelatan seputar dunia kewira usahaan yang saya tulis dari pandangan tak bersudut .. Manfaat membacanya bisa mencairkan dan menerangi jalan pikiran dan juga bisa saja sebaliknya
Hasil gambar untuk windows happy life
Sampai ketemu di tulisan selanjutnya .. Yaitu sambungan dari ulasan ini yang akan memberikan contoh cara mengaplikasikan dunia sosial media menjadi sumber penghasilan secara langsung. Atau perpaduan dunia online yang di jalankan ofline yang bisa saja membawa kita jadi mandiri. Sampai jumpa di tulisan sosial media marketing

Tulisan ini disumbangkan untuk jadi artikel situs jadimandiri.org
gambar gambar yang tersaji di kopi dari situs google dalam pencarian gambar