Minggu, 11 Desember 2016

Jaringan Gas Bumi di Tangerang Terus Di Tambah PGN

Permintaan pemasangan layanan jaringan energi baik gas bumi dari PGN pada wilayah tangerang terus meningkat. Untuk itulah PGN berupaya memenuhi berbagai permintaan dari para calon konsumen pada area tersebut. Kini jaringan pipa gas bumi dari PGN di wilayah tanggerang banten terus di tambah agar ketersediaan fasilitas yang memadai bisa memenuhi permintaan konsumen yang sudah ada saat ini.

Di tangerang PGN juga mengembangkan jaringan pipa gas bumi di beberapa kawasan industri di wilayah, jaringan tersebut tiap tahunnya akan terus ditambah, karena pertumbuhan sektor industri di wilayah tersebut semakin hari juga semakin bertumbuh.

Selain peruntukan kawasan industri, di tangerang PGN juga mengembangkan jaringan gas bumi untuk rumah tangga. Pada tahun ini yang tercatat di berbagai berita, PGN telah menambah seribu jaringan gas rumah tangga. Berbagai sektor dari industri dan rumah tangga yang meminta suplai energi baik dari gas bumi PGN tentu di karenakan dalam penggunaanya, Gas bumi yang berasal dari pipa jaringan gas PGN hingga terinstal dan siap pakai, di nilai lebih praktis, murah, hemat dan nyaman dalam penggunaanya.
Selain itu pelayanan dan perawatan berkala serta tingkat standar zero insiden yang di terapkan seluruh jaringan kerja seluruh jajaran PGN membuat kepercayaan masyarakat kepada Perusahaan Gas Negara ini meningkat. Kepercayaan tersebut tentunya turut menularkan energi baik bagi masyarakat lainya juga berbagai sektor industri yang membutuhkan energi baik terpikat untuk menggunakan atau menjadi pelanggan PGN.

DI beberapa tulisan sebelumnya sudah di bahas tentang jaringan distribusi PGN Secara nasional, PGN menyalurkan gas bumi ke lebih dari ​116.600 pelanggan rumah tangga. Juga ada 1.900 usaha kecil, mal, hotel, rumah sakit, restoran, hingga rumah makan, serta 1.580 industri berskala besar hingga ke pembangkit listrik. liputan6

PGN mengoperasikan pipa gas bumi sepanjang lebih dari 7.200 km atau 78 persen pipa gas bumi nasional. Wilayah operasi PGN mulai dari Sumatera Utara, Riau, Kepulauan Riau, Sumatera Selatan, Lampung, DKI Jakarta, Jawa Barat, Banten, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Utara hingga Papua Barat. Dari jumlah tersebut yang sudah ada saat ini PGN tak berhenti hanya pada titik tersebut. Kini PGN terus mengembangkan dan memperluas lagi jaringan energi baiknya.

Tulisan ini disumbangkan untuk jadi artikel situs  Si-Nergi