Kamis, 22 September 2016

Target 1.680 km Jaringan Pipa Gas Bumi

PGN sebagai BUMN distributor gas bumi telah menetapkan target untuk menyelesaikan sekitar 1.680 kilometer jaringan gas bumi hingga akhir 2019, hal ini di kerjakan guna memperlancar distribusi gas bumi ke daerah yang lebih meluas.

Sekretaris PGN Heri Yusuf mengatakan, PPGN telah mengoperasikan lebih dari 76 persen jaringan pipa gas bumi di Indonesia, sejauh ini sudah dioperasikan sekitar 7.026 km pipa di Indonesia. berdasarkan data tersebut, berarti terjadi peningkatan atau kenaikan sekitar 14 persen dari 6.161 km pipa gas pada akhir 2014.

Jaringan pipa gas bumi tambahan 1.680 km tersebut, nantinya akan dibangun menggunakan investasi internal PGN, tanpa bergantung pada APBN," kata Heri kepada wartawan, hari Rabu itu, ia juga menambahkan bahwa pada tahun 2019 perusahaan akan mengelola jaringan gas bumi sepanjang 8.706km pada jaringan pipa gas  bumi secara nasional

Target utama pengembangan terbaru akan difokuskan pada beberapa daerah, termasuk akses terbuka
- Pipa transmisi dari Duri di Riau ke Medan di Sumatera Utara
- Pipa gas bumi dari Muara Bekasi ke Semarang di Jawa Tengah
Proyek-proyek pembangunan juga mencakup pipa distribusi di Batam. Juru bicara PGN Irwan Andri Atmanto juga menjelaskan bahwa; pipa gas yang ada di distribusikan untuk pelanggan mereka.


Saat ini, jaringan energi baik PGN sudah memasok gas bumi ke lebih dari
- 107.690 rumah
- 1.857 usaha kecil dan menengah (UKM)
- 1.529 industri dan pembangkit listrik
di Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Kepulauan Riau, Riau, Lampung, Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Utara dan Sorong di Papua.

Moga targetnya terlaksana dengan baik,.. Dah gitu aja
Sumber data http://www.thejakartapost.com/news/2016/04/07/pgn-develop-1680-km-new-pipelines-2019.html
Tulisan ini disumbangkan untuk jadi artikel situs Si-Nergi
Semoga Sukses Selalu