Senin, 16 Mei 2016

Kenangan H M Sani dan Menteri ESDM dalam Peresmian Infrastruktur Gas Bumi PGN di Batam


Bpk Haji Muhammad Sani Yang Tahun Lalu Masih menjabat sebagai Gubernur Kepulauan Riau, turut menghadiri Peresmian Infrastruktur Energi Baik atau Gas Bumi PGN di Batam. Salah satu kenangan dari H. M. Sani setahun sebelum tutup usia di RS Abdi Waluyo, Adalah penyampaian harapan masyarakat kepri yang di wakilinya, pada acara Peresmian Infrastruktur Gas Bumi PGN di Batam tersebut.

Dalam acara Peresmian Infrastruktur Gas Bumi PGN di Batam Tahun kemarin, almarhum H M Sani meninggalkan kenangan ucapan terimakasih kepada kementrian terkait. Penambahan Infrastruktur Gas Bumi PGN di Batam, merupakan salah satu respon solusi sebagai jawaban kebutuhan energi baik, di batam dan sekitarnya akan di upayakan tercukupi oleh pemerintah melalui kementrian ESDM yang menugaskan PGN sebagai operator pengelolaanya.

Tercukupinya kebutuhan Energi baik dari Gas Bumi untuk sektor kelistrikan secara otomatis akan mendorong produksi energi listrik di batam. Energi listrik yang telah di hasilkan di harapkan juga dapat di alirkan menuju kepulauan bintan untuk kebutuhan berbagai sektor di sana melauli kabel bawah laut yang sudah di kerjakan. Dengan adanya adanya suplai energi yang cukup ke kepulauan bintan maka H.M Sani berharap tarap hidup dan perekonomian masyarakat bintan akan meningkat, yang tentunya bisa menjadi salah satu penunjang laju pertumbuhan ekonomi secara nasional.
Sebagai perwakilan masyarakat melayu dan warga kepri, gubernur kepri tersebut kembali menyampaikan ucapan terima kasihnya serta menutupnya dengan lantunan syair yang indah.

Anak nelayan memancing ikan,...
Pergi memancing di malam hari,...
Pada Pak menteri kami harapkan,...
Untuk pemenuhan kebutuhan gas bumi masyarakat kepri,...

Sunguh terang sinar mentari,...
Di malam hari Sinar rembulan,...
Pak menteri penuhi harapan kami,...
Budi bapak tak terlupakan,...

Itulah beberapa kenangan di tahun tahun terakhir Bpk Haji Muhammad Sani setahun sebelum Kabar duka datang pada bulan april tahun 2016 ini. H M Sani dalam acara Peresmian Infrastruktur Gas Bumi PGN di Batam juga sempat berphoto bersama serta menanda tangani beberapa dokumen kesepakatan kerja bersama dengan PGN yang di lakukan oleh direktur utama PGN bpk Hendi Prio Santoso.

Dari sektor energi mentri ESDM sudirman said juga menyampaikan beberapa hal yang sudah di kerjakan oleh kementrian yang di pimpin oleh nya. Secara garis besar menteri Sudirman said menyampaikan beberapa langkah yang akan di lakukan untuk indonesia kedepan dia antaranya adalah; keharusan pergeseran pandangan dan pergerakan ekonomi kita di sisi energi, yang sebelumnya hanya semata mengandalkan sumberdaya yang ada, mengambilnya, menjualnya lalu perolehan dana di gunakan untuk APBN, menjadi Sumber daya di ambil, Diolah dan di kelola untuk menjadi input bagi dunia industri, yang diharapkan mampu menghidupkan pertumbuhan ekonomi, yang tentunnya akan meningkatkan pendapatan serta kesejahteraan masyarakat. Jika kesejahteraan masyarakat meningkat maka perolehan pajak untuk mendanai APBN bisa bertambah pula. Pada intinya menteri ESDM mengutamakan perputaran perekonomian untuk di dalam negeri, dengan sumber daya energi baik dari gas bumi yang di kelola oleh PGN ini.

Tingat pengetahuan, pendidikan,kemampuan atau skill alias keterampilan kita, menjadi hal yang menentukan keberhasilan program pengelolaan sumber daya energi baik dari gas bumi yang ada. Sebagai gambarannya kiranya seperti panen singkong. Dulu cabut atau panen lalu jual singkongnya sekarang dengan adanya keterampilan yang di tingkatkan serta dukungan pemerintah dari berbagai lini maka prosesnya harus di ubah, menjadi cabut lalu di olah, bisa jadi keripik dan sejenisnya, dikemas dengan warna rasa masta, kemudian di pasarkan dengan ceria, yang tentunya dengan nilai yang sudah meningkat. walaupun ga pas tapi itulah yang bisa di gambarkan penulis, dalam narasi video Peresmian Infrastruktur Gas Bumi PGN di Batam ini.

Pada kesempatan pembukaan Peresmian Infrastruktur Gas Bumi PGN di Batam menteri ESDM sudirman said juga menyampaikan apresiasinya kepada budaya keselamatan kerja yang di jalankan oleh seluruh jajaran PGN, Hingga ke sopir pun yang sempat mengingatkan menteri yang belum memasang safety belt. Wah rupanya memang penghargaan ASEAN-OSHNET yang di genggam oleh PGN selama 3 tahun terakhir ini sangat tepat, karena budaya keselamatan kerja memang betul benar di terapkan dengan disiplin tinggi hingga seluruh pelaksana BUMN yang bergerak di bisang energi baik mengelola gas bumi ini bisa mencapai angka nol kecelakaan kerja, selama kurun waktu 3tahun terakhir ini.

Semoga saja budaya kerja PGN dalam mengelola gas bumi dan melayani kebutuhan energi baik untuk indonesia terus berkembang dan bertumbuh, serta tidak lengah dengan hujan pukian yang ada. Termasuk punian dari menteri ESDM sudirma said dalam acara Peresmian Infrastruktur Gas Bumi PGN di Batam tersebut. Energi baik dikelola orang baik dijalankan dengan budaya baik maka hasilnya semoga tetap baik. Walaupun kontaminasi dan celah kelalaian pasti selalu mengintainya.
Was Pada Laaah

Tulisan ini disumbangkan untuk jadi artikel situs Si-Nergi
Semoga Sukses Selalu